Kompas TV olahraga kompas sport

Raih Penghargaan Spesial FIFA, Cristiano Ronaldo: Bangga Jadi Pencetak Gol Terbaik yang Pernah Ada

Kompas.tv - 18 Januari 2022, 06:50 WIB
raih-penghargaan-spesial-fifa-cristiano-ronaldo-bangga-jadi-pencetak-gol-terbaik-yang-pernah-ada
Cristiano Ronaldo meraih penghargaan spesial dari FIFA berkat prestasinya sebagai top skor internasional sepanjang masa. (Sumber: Harold Cunningham/Pool Photo via AP)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Desy Afrianti

SOLO, KOMPAS.TV - Cristiano Ronaldo merasa bangga bisa mendapatkan penghargaan spesial dari FIFA berkat prestasinya sebagai top skor sepanjang masa di level internasional. 

Penghargaan tersebut didapatkan Cristiano dalam acara The Best FIFA 2021 yang digelar secara virtual dari Zurich, Swiss, Selasa (18/1/2022) dini hari WIB. 

Penyerang sekaligus kapten Timnas Portugal tersebut sukses memecahkan rekor gol terbanyak di level internasional milik Ali Daei. 

Jika sebelumnya Ali Daei membukukan 109 gol untuk Timnas Iran, Cristiano Ronaldo mampu melampauinya dengan catatan 115 gol. 

Baca Juga: Ali Daei Merasa Terhormat, Rekor 109 Golnya Disamai Cristiano Ronaldo

Saat masih berusia 21 tahun, Cristiano baru mampu membukukan total 12 gol dari 40 penampilan bersama Timnas Portugal. 

Namun, berkat dedikasi dan ambisi yang tinggi, 54 gol dari 49 laga terakhir bersama Timnas Portugal membuat pemain yang kini telah berusia 36 tahun, dapat memecahkan rekor Ali Daei. 

“Itu adalah mimpi. Saya tidak pernah berpikir untuk mengalahkan rekor itu, mencetak 115. Rekornya adalah 109, bukan? Jadi saya enam di depan. Saya sangat bangga [menerima] Penghargaan Khusus dari FIFA, sebuah organisasi yang sangat saya hormati,” kata Ronaldo, dikutip dari FIFA.com. 

"Saya sangat senang. Ini adalah penghargaan spesial bagi saya untuk menjadi pencetak gol terbaik yang pernah ada. Ini adalah pencapaian yang luar biasa. Aku sangat bangga."

Baca Juga: Alexia Putellas dan Robert Lewandowski Raih Penghargaan Pemain Terbaik FIFA 2021

"Saya tidak pernah berpikir bahwa suatu hari saya akan menjadi nomor satu. Ini adalah kehormatan besar bagi saya. Sangat menyenangkan menjadi pencetak gol [rekor] sepanjang masa."

“Saya harus mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan lama saya dari tahun 2004, ketika saya mulai bermain untuk tim nasional, sampai sekarang. Dan, tentu saja, saya harus mengucapkan terima kasih kepada keluarga saya: istri saya, anak-anak saya.”

Selain membantu Timnas Portugal dengan gol-golnya, Ronaldo juga sudah mempersembahkan dua trofi; Euro 2016 serta edisi pertama UEFA Nations League. 

Namun, Ronaldo masih belum mampu memberikan trofi Piala Dunia untuk Portugal. Bahkan, Selecao das Quinas masih harus melewati babak play-off untuk lolos ke Piala Dunia 2022 Qatar. 

 



Sumber : fifa.com

BERITA LAINNYA



Close Ads x