Kompas TV regional berita daerah

Pria Koboi Todongkan Pistol di Jalanan Dibekuk, Pelaku Pernah Menembak Polisi

Kompas.tv - 15 Januari 2022, 15:12 WIB
Penulis : KompasTV Jember

BATU, KOMPAS.TV - Identitas pria yang menodongkan pistol di jalanan Kota Batu Jawa Timur, akhirnya terungkap. Pelaku ternyata residivis dalam kasus penembakan terhadap anggota polisi pada tahun 1998.

Tidak membutuhkan waktu lama bagi anggota Satreskrim Polres Batu untuk mengungkap identitas pria yang menodongkan pistol di Jalan Pandanrejo Kota Batu, pada Kamis kemarin (13/1/2022).

Tak kurang dari 12 jam, polisi akhirnya menangkap pelaku, pada Jumat (14/1/2022). Pelaku diketahui bernama Monang Sihombing, warga Dusun Sumbersari Cembo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu.

Dalam penangkapan itu, polisi juga mengamankan 2 pucuk pistol jenis airsoft gun dan revolver beserta peluru yang sudah dimodifikasi.

Motif pelaku mengeluarkan dan menodongkan pistol, karena merasa kesal telah diserempet oleh kendaraan lain saat melintas di Jalan Pandanrejo Kota Batu.

Kapolres Batu, AKBP I Nyoman Yogi Hermawan mengatakan bahwa pelaku membeli pistol dari seseorang. Pelaku beralasan membeli pistol untuk menjaga dirinya dan untuk koleksi.

Baca Juga: Aksi Koboi Seorang Pria Todongkan Pistol ke Warga Terekam CCTV

Dari hasil pemeriksaan, pelaku ternyata seorang residivis dengan kasus penembakan terhadap seorang anggota polisi pada tahun 1998 dan pelaku telah menjalani hukuman.

Akibat aksinya kali ini, pelaku dijerat dengan pasal 1 ayat 1 Undang-undang darurat nomor 12 tahun 1951 dan terancam hukuman pidana mati atau seumur hidup.

Diberitakan sebelumnya, aksi koboi Monang Sihombing terekam kamera pengawas saat menodongkan pistol di Jalan Pandanrejo Kota Batu. Aksi koboi bak dalam film itu menghebohkan warga Kota Batu.

 

#penodongpistol #aksikoboi #senjataapi #kotabatu



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x