Kompas TV video vod

Witan Sulaeman Dapat Hadiah Satu Unit Rumah dari Pemda Sulteng

Kompas.tv - 8 Januari 2022, 09:45 WIB
Penulis : Natasha Ancely

KOMPAS.TV - Meski gagal membawa Piala AFF 2020 ke Indonesia, salah satu pemain skuad garuda Witan Sulaeman mendapatkan hadiah satu unit rumah dari Pemerintah Daerah Sulawesi Tengah.

Witan pun langsung melihat rumah dengan didampingi keluarga dan Ketua KONI Sulteng.

Dalam video dokumentasi dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sulawesi Tengah tampak Witan Sulaeman dan keluarga berkunjung ke kantor koni Sulteng.

Dari kantor KONI, Witan dan rombongan ke Perumahan Kelapa Gading, Sigi, Sulawesi Tengah.

Baca Juga: Shin Tae-yong: Egy, Asnawi, Witan, dan Elkan Baggot Absen di Piala AFF U23

Di lokasi itu ketua KONI Sulteng Nizar Rahmatu menunjukan rumah hadiah dari Gubernur Sulawesi Tengah Rusdi Mastura sebagai Pemerintah Daerah Sulawesi Tengah.

Di lokasi itu juga terdapat rumah hadiah untuk atlet taekwondo Abdul Rahman Darwin peraih medali emas PON ke-20 di Papua.

Pemberian hadiah rumah ini menjadi sebuah penghargaan bagi atlet yang berprestasi dari Sulawesi Tengah.

Witan pun mengaku bersyukur dan menjadi satu motivasi untuk terus membawa nama Sulawesi Tengah dan Indonesia di dunia sepak bola.

Witan sendiri menjadi salah satu pemain andalan yang dimiliki pelatih asal Korea Selatan Shin Tae-Yong.

Dalam ajang Piala AFF 2020 Witan berhasil mencetakan namanya di papan skor sebanyak dua kali.

Di ajang dua tahunan ini, Indonesia menjadi runner up setelah kalah dari Thailand di babak final.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x