Kompas TV nasional kompas bisnis

Ini Penjelasan "Second Line Defense" yang Disiapkan BI

Kompas.tv - 27 April 2018, 12:00 WIB
Penulis :

Bank Indonesia menyiapkan racikan untuk menguatkan nilai tukar rupiah yang diistilahkan second line of defense.

Ada dua cara yang bisa ditempuh BI. Pertama melakukan bilateral swap agreement (BSA), kedua menerapkan billateral currency swap agreement (CSA).

Kerja sama BSA adalah pertukaran mata uang (swap) rupiah dengan dollar AS. Hal ini dilakukan oleh Indonesia dengan Jepang.

Kerja sama ini dilakukan untuk mengatasi kesulitan likuiditas akibat permasalahan neraca pembayaran dan likuiditas jangka pendek. Total nilai  kerja sama adalah 22,7 miliar dollar AS dan dilakukan pertama kali tahun 2003.

Sementara, CSA adalah transaksi tidak menggunakan dollar namun merupakan kerja sama swap mata uang lokal dengan kedua negara yang terlibat perjanjian untuk mendukung perdagangan dan investasi.

Dengan kebijakan ini, diharapkan transaksi tidak bergantung pada dollar.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x