Kompas TV video sinau

Kenapa Jendela Pesawat Terbang Bentuknya Oval? Ini Alasannya

Kompas.tv - 6 Januari 2022, 20:00 WIB
Penulis : Gempita Surya

KOMPAS.TV - Duduk di samping jendela saat menaiki pesawat terbang jadi pilihan banyak orang karena dapat melihat pemandangan indah dari pesawat saat melintas di atas daratan atau laut.

Tak peduli kelas penumpangnya, semua jendela pesawat dibuat sama berbentuk oval. Tahukah kamu, kenapa jendela pesawat bentuknya oval?

Desain jendela pesawat ternyata berkaitan dengan faktor keamanan dan perkembangan teknologi pesawat terbang.

Awalnya, pesawat memiliki jendela berbentuk persegi panjang seperti jendela rumah. Namun pada jendela persegi, terjadi penumpukan tekanan di bagian sudut-sudutnya yang dapat menyebabkan kaca jendela menjadi retak hingga pecah.

Melansir Kompas.com, pada tahun 1950-an terjadi 3 kecelakaan pesawat komersial yang menimbulkan banyak korban jiwa, salah satunya Jet de Havilland Comet yang baru mengudara selama dua tahun.

Baca Juga: Ketahuan Positif Covid-19 di Tengah Penerbangan, Perempuan Ini Karantina Diri di Toilet Pesawat

Dari hasil laporan dan penyelidikan, jendela pesawat berbentuk bujur sangkar pada saat itu memainkan peran besar dalam kelelahan logam yang menyebabkan kecelakaan, sehingga mengakibatkan dekompresi eksplosif dan pesawat pecah di udara.

Atas kejadian tersebut, de Havilland membuat sejumlah perubahan pada desain pesawatnya, termasuk membuat jendela berbentuk oval.

Desain jendela yang oval bisa mengurangi turbulensi atau guncangan. Semakin tinggi pesawat terbang maka tekanan yang dihasilkan juga semakin kuat.

Bentuk jendela dengan sisi melengkung mampu mengalirkan tekanan udara ke sekitar badan pesawat dan mengurangi penumpukan tekanan udara.

Selain karena faktor keamanan, jendela pesawat yang berbentuk oval juga bisa membuat pesawat terbang lebih tinggi dan lebih cepat, sehingga tidak boros bahan bakar.

(*)

Grafis: Joshua Victor



Sumber : diolah dari berbagai sumber

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.