Kompas TV regional peristiwa

Semeru Masih Siaga, Pembangunan Tanggul Dikebut

Kompas.tv - 23 Desember 2021, 02:42 WIB
Penulis : Kharismaningtyas

JATIM, KOMPAS.TV- Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur terpantau masih sering mengeluarkan guguran awan panas.

Hingga Rabu siang tanggal 22 Desember 2021, Gunung Semeru secara visual terpantau masih mengeluarkan awan panas guguran.

Luncuran awan panas masih tetap mengarah ke tenggara dengan jarak luncur seribu meter dari pusat guguran yang jaraknya mencapai seribu lima ratus meter dari puncak Mahameru.

Hingga saat ini Gunung Semeru masih berada di level tiga atau siaga.

Baca Juga: Viral Syuting Sinetron di Lokasi Bencana Semeru, Begini Kata Kru Produksi

Proses pembuatan tanggul darurat di Sungai Leprak, Desa Sumbewuluh, Lumajang terus dikebut oleh petugas Balai Besar Wilayah Sungai Berantas.

Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi jika sewaktu-waktu hujan lahar dari Gunung Semeru meluap, sehingga tidak mengenai permukiman warga.

Selain itu, proses pengalihan alur sungai juga dilakukan dengan memasang jumbo bag atau kantong sak besar yang diisi dengan pasir.

Jumbo bag ditaruh di bagian aliran Sungai Leprak yang mengarah ke Dusun Kamar Kajang, Desa Sumberwuluh. 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA


VOD

SPT PPh Badan | Zona Inspirasi

24 April 2024, 22:52 WIB

Close Ads x