Kompas TV nasional sapa indonesia

Kasus Omicron Ditemukan di Indonesia, Pengamat: Pemerintah Perlu Siapkan Mitigasi Risiko

Kompas.tv - 17 Desember 2021, 22:30 WIB
Penulis : Dea Davina

JAKARTA, KOMPAS.TV -  Rumah Sakit Lapangan Darurat Covid-19 "Kita Waya" milik Pemprov Sulawesi Utara ini menjadi lokasi karantina tiga WNA asal China berstatus "probable omicron".

Ketiganya diisolasi terpusat oleh satgas covid-19 Provinsi Sulawesi Utara.

Tiga WNA asal China tersebut merupakan pekerja asing yang masuk Indonesia melalui Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado pada 7 Desember lalu dengan penerbangan pesawat carter.

Mereka hanya transit di Manado untuk melanjutkan perjalanan ke sejumlah daerah untuk bekerja di proyek startegis nasional.

Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet Kemayoran memberlakukan kebijakan "lockdown" selama 7 hari, mulai hari ini 17 Desember hingga 23 Desember mendatang, setelah varian omicron ditemukan.

Pengawasan di Wisma Atlet pun diperketat.

Seluruh tenaga kesehatan dan petugas Wisma Atlet, tidak diperbolehkan keluar masuk area Wisma Atlet dengan bebas.

Meskipun omicron dinyatakan sudah masuk ke Indonesia, tapi Presiden Jokowi meminta masyarakat untuk tidak panik.

Sementara itu, kebijakan PPKM jelang nataru pun hingga saat ini belum ada perubahan.

Menkes menyebut satu kasus positif omicron, dan 5 kasus probable omicron.

Apakah dengan terkonfirmasinya omicron di Indonesia ini akan membuat pemerintah mengubah aturan PPKM dan juga nataru?

Sapa Indonesia Malam membahasnya bersama Pengamat Kebijakan Publik, Riant Nugroho, lalu ada Dokter Erlina Burhan, dan juga Jubir Menteri Perhubungan, Adita Irawati.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x