Kompas TV entertainment selebriti

BTS Bakal Cuti Panjang, Fokus Siapkan Album Baru dan Konser Tahun Depan

Kompas.tv - 6 Desember 2021, 12:37 WIB
bts-bakal-cuti-panjang-fokus-siapkan-album-baru-dan-konser-tahun-depan
BTS cetak rekor dengan menjual habis 4 konser di SoFi Stadium Los Angeles. (Sumber: Twitter)
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV – Big Hit Music mengumumkan bahwa Bangtan Sonyeondan alias BTS akan mengambil cuti panjang kedua setelah tahun 2019 lalu.

Dalam pernyataan resmi tersebut, Big Hit Music menjelaskan bahwa para member BTS membutuhkan waktu untuk liburan bersama keluarga mereka.

“Kami menginformasikan bahwa BTS berencana mengambil waktu istirahat panjang kedua setelah 2019, setelah mereka mneyelesaikan jadwal resmi di acara BTS Permission To Dance On Stage dan 2021 Jingle Ball Tour,” demikian pernyataan resmi dari Big Hit, melansir Soompi, Senin (6/12/2021).

Baca Juga: Daftar Lengkap Pemenang Asian Artist Awards (AAA) 2021, Ada BTS, Lee Jung Jae, hingga Kim Seon Ho

Keputusan mengambil cuti panjang ini dilakukan, mengingat BTS telah bekerja kera. Meski di tengah pandemi Covid-19, BTS telah memberikan pencapaian yang luar biasa sebagai top global artist.

Selain itu, cuti panjang ini diberikan agar member BTS dapat mengisi ulang energi kreatif mereka dan mendapatkan insiprasi segar untuk membuat karya selanjutnya.

“Kesempatan untuk mendapatkan kembali inspirasi dan mengisi ulang dengan energi kreatif. Ini juga akan menjadi pertama kalinya bagi mereka sejak debut untuk menghabiskan musim liburan. dengan keluarga mereka,” kata Big Hit.

Tak hanya itu, BTS juga akan lebih difokuskan untuk mempersiapkan konser dan album baru yang akan menandai babak baru dari grup tenar ini.

“Mereka mempersiapkan konser yang akan digelar Maret, untuk terhubung dan berkomunikasi dengan penggemar di Seoul.”

Baca Juga: Rekor! BTS Jadi Musisi Pertama yang Jual Habis Tiket 4 Konser di SoFi Stadium

Untuk diketahui, BTS berencana menggelar konser selanjutnya di Seout, Maret 2021. Hal ini diumumkan oleh akun resmi medsos BTS pada Jumat (3/12/2021) kemarin.

“Sampai bertemu di Seoul, Maret 2022,” tulis pengumuman tersebut disertai foto BTS saat konser Permission To Dance On Stage  di LA.



Sumber : Kompas TV/Soompi

BERITA LAINNYA



Close Ads x