Kompas TV olahraga kompas sport

Hasil MU Vs Crystal Palace: Fred Cetak Gol Tunggal, Ralf Rangnick Tandai Debut dengan Kemenangan

Kompas.tv - 5 Desember 2021, 23:00 WIB
hasil-mu-vs-crystal-palace-fred-cetak-gol-tunggal-ralf-rangnick-tandai-debut-dengan-kemenangan
Ralf Rangnick menandai debut di Manchester United dengan kemenangan 1-0 atas Crystal Palace, Minggu (5/12/2021). (Sumber: Twitter @ManUtd)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Hariyanto Kurniawan

MANCHESTER, KOMPAS.TV - Ralf Rangnick menandai debutnya di Old Trafford dengan kemenangan usai Manchester United mengalahkan Crystal Palace, Minggu (5/12/2021) malam WIB. 

Tampil di hadapan pendukungnya sendiri, MU yang tampil agresif meraih tiga poin setelah menundukkan tim tamu dengan skor tipis 1-0.

Gol tunggal Manchester United dicetak oleh Fred pada menit 77 melalui tendangan terukur dari luar kotak penalti. 

Dengan kemenangan ini, Setan Merah untuk sementara berasa di posisi keenam klasemen sementara Premier League dengan poin 24 dari 15 pertandingan. 

Baca Juga: Ralf Rangnick Yakin Bisa Bawa Manchester United Bangkit

Jalannya Pertandingan

Manchester United memulai era baru di bawah Ralf Rangnick kala menjamu Crystal Palace di Old Trafford dalam pertandingan pekan ke-15 Premier League, Minggu malam. 

Di laga MU vs Crystal Palace ini, Cristiano Ronaldo dkk tampil menekan sejak peluit dibunyikan oleh wasit. 

Mereka melakukan pressing ketat sedari lini pertahanan Crystal Palace yang membuat tim asuhan Patrick Vieira itu kesulitan untuk menguasai bola. 

Berbagai peluang pun mampu didapatkan MU, salah satunya datang dari tendangan kaki kiri Fred di menit 24 yang masih mampu diblok pemain belakang Palace. 

Dua menit berselang, giliran Bruno Fernandes yang mendapatkan peluang melalui tendangan keras Bruno Fernandes.

Namun kesempatan itu masih bisa ditepis dengan sempurna oleh Vicente Guaita. 

Crystal Palace yang bertahan cukup dalam membuat trio lini depan Manchester United, Ronaldo, Rashford dan Sancho kesulitan untuk mencetak gol. 

Mengetahui lini depannya terisolasi, Rangnick menginstruksikan lini kedua untuk tampil lebih agresif membantu penyerangan. 

Peluang pun kemudian datang lagi bagi Manchester United di pengujung babak pertama melalui kaki Diogo Dalot yang ikut membantu serangan. 

Sayangnya, pemain asal Portugal itu gagal mengonversikannya menjadi gol setelah tendangannya masih melambung di atas mistar gawang. 

Alhasil babak pertama pun berakhir masih tanpa gol untuk kedua tim. 

Baca Juga: Disambut Ronaldo di Manchester United, Rangnick: Dia Profesional yang Luar Biasa



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.