Kompas TV regional peristiwa

UPDATE Korban Erupsi Semeru: 62.804 Orang Terkena Dampak, 98 Luka Berat, 10 Hilang

Kompas.tv - 5 Desember 2021, 14:10 WIB
Penulis : Desy Hartini

LUMAJANG, KOMPAS.TV - Berdasarkan data yang dihimpun dari Pusat Krisis Kesehatan oleh Kementerian Kesehatan RI tentang Erupsi Gunung Semeru per Sabtu (4/12/2021) mencatat bahwa ada sebanyak 62.084 yang terkena dampaknya.

Sementara, jumlah pengungsi mencapai 902 orang dengan rincian 305 orang mengungsi di beberapa fasilitas pendidikan dan balai desa di Kecamatan Pronojiwo.

Lalu, sebanyak 409 orang di lima titik balai desa di Kecamatan Candipuro. Sementara, 188 orang mengungsi di empat titik yang terdiri dari rumah ibadah dan balai desa di Kecamatan Pasirian.

Baca Juga: Erupsi Gunung Semeru, 10 Kecamatan Terdampak, 902 Warga Masih Mengungsi

Sementara itu, jumlah korban luka berat yang juga menjalani perawatan inap sebanyak 98 orang. 

Ada pun sebanyak 10 orang dilaporkan hilang akibat erupsi Gunung Semeru.

Data dari BNPB per Minggu (5/12) juga menyebutkan sebanyak 13 orang meninggal dunia akibat erupsi Semeru, dua di antaranya telah berhasil teridentifikasi.

"Untuk korban jiwa itu total 13 orang. Dari laporan yang kami terima dari BPBD per pukul 06.20 WIB. Yang teridentifikasi baru dua orang," ujar Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaa BNPB Abdul Muhari kepada KompasTV, Minggu (5/12/2021).



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x