Kompas TV regional update

Ini Kesaksian Warga Mengenai Kondisi Terkait Gunung Semeru Meletus

Kompas.tv - 4 Desember 2021, 18:09 WIB
Penulis : Luthfan

KOMPAS.TV - Warga Lumajang yang bernama Nismat memberi kesaksian soal kondisi di lokasi terkait Gunung Semeru erupsi.

Ia mengatakan bahwa jam 4 sore namun kondisinya seperti sudah malam hari. Kendaraan yang berada di lokasi tersebut juga dipenuhi oleh abu. Sementara warga lain menyebut Gunung Semeru meletus, warga langsung mengungsi.

Sebelumnya, jembatan penghubung 2 kabupaten saat ini sudah ambruk atau terputus, namun belum diketahui apakah ada korban jiwa atau tidak.

Hal ini membuat warga harus memutar lebih jauh, karena tidak ada akses lagi untuk menuju Malang ataupun Lumajang.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Gunung Semeru Erupsi, Jembatan Penghubung Antar Kabupaten Terputus

Ada 2 kecamatan yang terdampak, yaitu Kecamatan Pronojiwo dan Kecamatan Candipuro. 

Sementara, Ahli Mitigasi Bencana, Surono menyatakan bahwa potensi Gunung Semeru yang paling berbahaya adalah awan panas guguran.

Sehingga, Gunung Semeru aktif sekali membentuk kubah lava dan jika gugur dengan volume yang besar, maka akan diikuti dengan awan panas guguran dan hal ini sudah terjadi.



Sumber : Kompas TV

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.