Kompas TV nasional update

Hari Ini Polisi Akan Lakukan Olah TKP Cari Penyebab Kebakaran Gedung Cyber 1

Kompas.tv - 3 Desember 2021, 05:34 WIB
Penulis : Dea Davina

JAKARTA, KOMPAS.TV - Gedung Cyber 1, di Jalan Kuningan Barat, Mampang, Jakarta Selatan, terbakar. 

Sejumlah karyawan mengalami sesak napas lantaran menghirup asap pekat yang memenuhi ruangan gedung.

Kebakaran terjadi sekitar pukul 12.35 WIB, Kamis (02/12) kemarin.

Api dapat padam sekitar 30 menit setelah kejadian.

Petugas kemudian melakukan pendinginan dan menyedot asap di lokasi menggunakan alat khusus.

Puluhan karyawan gedung yang panik langsung keluar gedung untuk menyelamatkan diri.  

Belum diketahui penyebab terjadinya kebakaran, diduga api berasal dari lantai dua Gedung Cyber 1.

Petugas pemadam kebakaran yang tiba di lokasi berusaha masuk ke dalam ruangan Gedung Cyber 1, untuk mengevakuasi karyawan yang terjebak dalam kebakaran.

Mereka dievakuasi dengan menggunakan tandu. 

Sejumlah karyawan yang mengalami sesak akibat menghirup tebalnya asap langsung diberikan oksigen oleh petugas dan dibawa ke rumah sakit terdekat.

Setelah sempat dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah Mampang Prapatan, dua dari tiga korban kebakaran, dinyatakan meninggal dunia.

Keduanya meninggal seusai terjebak dan mengalami sesak napas.

Jenazah kedua korban kini telah dibawa ke Rumah Sakit Fatmawati untuk diotopsi.

Polres Jakarta Selatan akan melakukan penyelidikan terkait kasus kebakaran Gedung Cyber.

Petugas akan mengumpulkan bukti-bukti dan keterangan sejumlah saksi guna mengetahui penyebab pasti terjadinya kebakaran.

Menurut rencana penyidik juga akan melakukan olah TKP di lokasi kebakaran pada Jumat (03/12) ini.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x