Kompas TV regional berita daerah

Lomba Menembak Perkuat Silahturahmi

Kompas.tv - 1 Desember 2021, 12:50 WIB
Penulis : KompasTV Manado

MANADO, KOMPAS.TV - Kodam XIII Merdeka bekerjasama dengan Kementrian PUPR  Sulut menggelar lomba menembak antar prajurit di lingkungan Kodam dan pegawai Kementrian PUPR Balai Sungai Sulut, untuk mempererat tali silahturahmi diantara kedua instansi tersebut.

Lomba menembak antar prajurit di lingkungan Kodam XIII Merdeka dan pegawai Kementrian PUPR Balai Sungai Sulut ini selain untuk mempererat tali silahturahmi antar kedua instansi, juga dalam rangkaian perayaan Hari Bakti PU yang ke – 76.

Gelaran lomba menembak yang dilaksanakan di lapangan tembak Kodam XIII Merdeka ini, merupakan lanjutan dari giat bersih-bersih eceng gondok di Danau Tondano beberapa waktu yang lalu, di danau Tondano Minahasa.

Dandenma Kodam XIII Merdeka Kolonel CZI. EDI Martadinata mengatakan, giat ini adalah untuk memperkuat sinergitas dan tali silahturahmi dalam pekerjaan antar kedua instansi.

Ditambahkan Namare, Sabtu 4 Desember 2021 nanti, kedua instansi juga akan menggelar giat Fun Bike di seputaran Danau Tondano, sebagai bagian dari kerjasama di perayaan Hari Bakti PU yang ke 76 ini.

#kompastvmanado #kodamxiiimerdeka #balaisungaisulut

Edward Siwi Jimmy Dapar Kompas tv Manado

Saksikan Siaran Kompastv :                   

Chanel 46 UHF

Fb : Kompastv Manado

Yt : Kompastv Manado

Alamat Studio Kompastv Manado

Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun

Kecamatan Malalayang, Kota Manado

Sulawesi Utara

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x