Kompas TV regional berita daerah

Hancur Akibat Gempa Majene, Gedung Baru SDN 4 Mekatta Kembali Berdiri Berkat Bantuan Pembaca Kompas

Kompas.tv - 30 November 2021, 11:05 WIB
Penulis : Dea Davina

MAJENE, KOMPAS.TV - Siswa SDN 4 Mekatta, Kecamatan Malunda, Majene, Sulawesi Barat, akhirnya kembali memiliki gedung sekolah.

Sebelumnya SDN 4 Mekatta hancur akibat gempa bermagnitudo 5,9 yang terjadi pada Januari 2021 lalu.

Yayasan Dana Kemanusiaan Kompas kembali menyalurkan bantuan kemanusiaan, berupa sebuah gedung SDN 4 Mekatta yang baru selesai dibangun beserta seluruh fasilitas sekolah. 

Dana pembangunan berasal dari sumbangan pembaca Kompas, dengan total anggaran mencapai Rp2,2 milyar.

Acara penyerahan gedung sekolah baru kepada Pemerintah Kabupaten Majene , mendapat sambutan meriah dari para siswa dan pihak sekolah maupun pemerintah setempat.

SDN 4 Mekatta adalah salah satu gedung sekolah yang mengalami kerusakan parah hingga roboh pasca gempa Majene Januari 2021.  

Akibatnya selama 11 bulan terakhir para siswa belajar di tenda darurat di lokasi pasar lama.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x