Kompas TV regional viral

Buka Jasa Biro Jodoh Rp 100 Ribu, Kakek Berusia 80 Tahun Berhasil Jodohkan Puluhan Pasangan

Kompas.tv - 15 November 2021, 19:15 WIB
Penulis : Reny Mardika

BLITAR, KOMPAS.TV - Kakek Sanusi di Blitar, Jawa Timur, ramai jadi perbincangan banyak orang.

Rumah biro jodoh milik Sanusi di Kecamatan Garum, Kabupaten Blitar, Jawa Timur belakangan viral di media sosial, karena ceritanya yang nyeleneh tapi penuh keberhasilan.

Lantaran, kakek berusia 80 tahun itu sudah beberapa tahun terakhir telah menjodohkan puluhan pasangan.

Ia membuka praktik biro jodoh di rumahnya.

Warga yang masih jomlo atau ingin mencari pasangan hidup, bisa langsung datang ke rumah Kakek Sanusi supaya dibantu untuk dicarikan jodoh.

Cukup membawa foto dan data diri, Anda yang sedang mencari jodoh akan dikenalkan dengan orang lain yang sama-sama mencari pasangan.

Bila ada yang dirasa cocok, akan dipertemukan untuk bisa mengobrol dan saling mengenal satu sama lain secara langsung.

Pada prinsipnya, tak ada paksaan karena yang terpenting adalah “suka sama suka”.

Baca Juga: Kakek Sanusi, Usia 80 Tahun Buat Biro Jodoh untuk Para Jomblo

Kakek sanusi mematok harga Rp 100 ribu untuk sekali kedatangan konsultasi bersamanya.

Sejak dibuka pertama kali, biro jodoh Kakek Sanusi sudah berhasil menjodohkan banyak jomlo hingga ke pelaminan.

Tertarik untuk mencoba, sahabat Kompas TV?



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x