Kompas TV regional berita daerah

DPRD Kalsel Harapkan Kapal Perintis KM Sabuk Nusantara 111 Berkontribusi Positif Pada Perekonomian

Kompas.tv - 26 Oktober 2021, 19:09 WIB

KOTABARU, KOMPAS.TV - Disela reses, Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Selatan, Muhammad Syaripuddin menghadiri acara launching kapal Perintis KM Sabuk Nusantara 111 yang berlokasi di pelabuhan umum Stagen Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan (22/10/2021).

Baca Juga: UMP Kalsel Akankah Naik? Disnakertras : Selain Buruh Juga Perhatikan Kemampuan Perusahaan
Dalam sambutannya, Muhammad Syaripuddin menyebut kehadiran kapal Perintis KM Sabuk Nusantara 111 tersebut menjadi sarana angkutan yang melayani trayek Perintis atau lebih dikenal dengan tol laut yang kehadirannya dapat memberikan kontribusi yang positif.

Baik dari segi ekonomi dan infrastruktur lalu lintas perhubungan yang dapat menunjang konektivitas serta mobilitas masyarakat.
 
"Kita berharap ini dapat bermanfaat baik, mudah-mudahan dengan dilaunchingnya kapal ini perekonomian bisa tumbuh apalagi ditengah pandemi covid-19," ucapnya.

Baca Juga: Festival Wisata Budaya Pasar Terapung 2021 Memikat Perhatian Wisatawan Mancanegara
 
Dalam kegiatan tersebut juga dihadiri oleh perwakilan direktorat jenderal perhubungan laut Kemenhub, Perwakilan Gubernur Kalsel, Perwakilan Bupati Kotabaru serta unsur forum koordinasi pimpinan daerah kabupaten setempat, termasuk Pimpinan PT Pelindo Regional Kalimantan.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x