Kompas TV nasional peristiwa

Hasil Olah TKP Tabrakan 2 Bus Transjakarta di Cawang

Kompas.tv - 26 Oktober 2021, 05:44 WIB
Penulis : Reny Mardika

JAKARTA, KOMPAS.TV - Tabrakan terjadi antara dua bus Transjakarta di Cawang, Jakarta Timur, Senin (25/10/2021).

Kecelakaan terjadi di dekat shelter bus Cawang dengan dua korban meninggal dunia. 

Sementara sekitar 30 korban lainnya sempat dievakuasi ke gedung perkantoran di sekitar lokasi kejadian sebelum dilarikan ke rumah sakit.

Bus paling depan diduga ditabrak bus belakangnya. Terlihat bagian depan bus kedua rusak berat.

Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya langsung melakukan olah tempat kejadian perkara di Shelter Cawang Ciliwung, Jatinegara, Jakarta Timur.

Olah TKP dilakukan mulai dari titik awal kedua bus tiba di lokasi hingga titik bus terhenti. 

Diketahui kecelakaan terjadi saat salah satu bus Transjakarta tengah berhenti di Halte Cawang-Ciliwung.

Tiba-tiba bus Transjakarta lainnya menabrak dari belakang.

Hasil penyelidikan sementara, polisi tidak melihat adanya upaya pengereman dari bus belakang yang menabrak bus di depannya.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyatakan akan ikut bertanggung jawab terkait kecelakaan dua bus Transjakarta yang terjadi di Jalan MT Haryono, Jakarta Timur. 

Pemprov Jakarta akan melakukan evaluasi, terhadap operator Transjakarta agar kejadian yang sama tidak kembali terjadi. 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x