Kompas TV regional berita daerah

SPBU Langka Solar, Sopir Kebingungan

Kompas.tv - 22 Oktober 2021, 13:44 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

REMBANG, KOMPAS.TV - Kelangkaan BBM jenis solar mulai terjadi di sejumlah SPBU di Kabupaten Rembang, Jawa Tengah. Sejumlah SPBU mulai mengalami kekosongan pasokan solar. 

Salah satunya adalah SPBU Tireman, Kecamatan Rembang Kota, yang tidak mendapatkan pasokan BBM jenis solar sejak sepekan terakhir. Akibat kosongnya pasokan solar ini mengakibatkan banyak kendaraan roda empat yang terpaksa harus putar balik. Salah satu sopir mengaku sudah berupaya mencari solar di sejumlah SPBU, namun semua mengalami kekosongan. "Yaa kita nggak bisa kerja pak, mau kerja gimana wong solarnya nggak ada. Ini sudah habis solarnya, besok nggak kerja pak," kata Karno. 

Kelangkaan solar di sejumlah daerah ini menurut Safik, pengelola SPBU setempat, diduga karena adanya  keterlambatan pengiriman dari pihak Pertamina. Akibatnya begitu pengiriman solar datang, langsung diserbu dan tidak sampai sehari langsung habis terjual. "Yaa sesuai kuota yang ada, kita cuma mengondisikan teknik pengaturannya, kalau mengenai jatah, semua dari Pertamina," kata Safik. 

Akibat langkanya solar membuat sejumlah sopir truk terpaksa memarkirkan kendaraannya di SPBU. Mereka memilih menunggu pengiriman solar dari Pertamina ke SPBU. 

#kelangkaansolar #Pertamina #angkutanberat



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.