Kompas TV regional peristiwa

Naas! 2 dari 3 Orang Dinyatakan Tewas Akibat Tersambar Petir

Kompas.tv - 20 Oktober 2021, 11:15 WIB
Penulis : Reny Mardika

GOWA, KOMPAS.TV - 3 warga Gowa, Sulawesi Selatan tersambar petir di sebuah lokasi tambak ikan, 2 di antaranya meninggal dunia.

Mengetahui beberapa warganya tersambar petir, warga lainnya dengan dibantu anggota polisi serta TNI mengevakuasi korban ke lokasi yang aman.

Menurut kesaksian warga sebelum petir menyambar, di lokasi tersebut sedang hujan deras dan disertai angin kencang.

Ke 3 korban sedang makan siang di dekat lokasi tambak ikan, lalu tak lama berselang tiba-tiba petir menyambar dan mengenai ke 3 korban.

Ke 2 korban yang meninggal telah diserahkan ke pihak keluarga untuk lakukan proses pemakaman, sedangkan korban selamat dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan intensif.

Sementara itu di Serang, Banten sebuah rumah dan 2 warga tersambar petir menyebabkan keduanya mengalami luka bakar di beberapa bagian tubuh.

Keduanya langsung dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan.

Akibat sambaran petir, beberapa bagian tembok dan atap rumah mengalami retak. 

Baca Juga: Curah Hujan Mulai Meningkat, BMKG Minta Warga Waspada Banjir dan Longsor
 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x