Kompas TV nasional sosial

Peduli Kesehatan Mental, PT KAI Sediakan Konseling untuk Pegawainya

Kompas.tv - 11 Oktober 2021, 16:05 WIB
peduli-kesehatan-mental-pt-kai-sediakan-konseling-untuk-pegawainya
PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyediakan layanan konseling untuk pegawainya. (Sumber: Humas PT KAI)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Edy A. Putra

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV – PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyediakan layanan konseling untuk para pegawainya. Layanan ini berada di bawah naungan unit Assesment and Human Resources Development.

Layanan tersebut merupakan upaya PT KAI untuk membantu pegawainya menjaga kesehatan mental.

Dilansir laman resmi PT KAI, Senin (11/10/2021), pegawai merupakan salah satu aset terbesar dan berharga KAI, sehingga sudah menjadi kewajiban bagi KAI untuk memenuhi kesejahteraan pegawai dari aspek kesehatan, termasuk kesehatan mental.

Terlebih pandemi Covid-19 memaksa setiap individu untuk beradaptasi dengan tatanan normal baru hampir di segala lini kehidupan.

“Hal tersebut dapat mempengaruhi psikologis pegawai hingga tak jarang berdampak pada performa kerja dan produktivitas,” demikian tertulis dalam keterangan tersebut.

Baca Juga: Catat! Ini Syarat Naik Pesawat dan Kereta Api Selama PPKM 5-18 Oktober 2021

Para pegawai PT KAI dapat berkonsultasi dengan tenaga profesional dan terlatih seperti psikolog (S2 profesi psikologi) yang berjumlah empat orang dan Sarjana Psikologi sebanyak lima orang.

Pelayanan konseling psikologi yang diberikan cukup variatif, dengan beberapa metode konseling seperti wawancara via telepon, chat, atau video call.

Konseling itu bahkan bukan hanya terkait pekerjaan, tetapi juga untuk masalah yang berhubungan dengan keluarga hingga masalah pribadi pegawai yang berdampak kepada penurunan kinerja.

“Selama tahun 2021, sebanyak 15 pegawai telah menggunakan layanan konseling yang disediakan oleh KAI.”

Hal ini merupakan bukti bahwa layanan konseling psikologi dibutuhkan oleh pegawai.

Sejumlah strategi telah dilakukan oleh PT KAI untuk meningkatkan minat pegawai melakukan konsultasi psikologi.

Di antaranya dengan mengedarkan poster digital melalui email terkait motivasi dan pengembangan diri yang secara rutin di-broadcast ke seluruh pegawai setiap minggu.

Baca Juga: Tarif Rapid Test Antigen Calon Penumpang Kereta Api Turun

“Dalam poster digital itu, tercantum juga informasi tentang layanan konseling yang dapat diakses pegawai yang membutuhkan pendampingan psikolog.”

Untuk mendapatkan layanan konseling tersebut, pegawai PT KAI hanya perlu menghubungi contact person yang selalu tercantum pada poster digital.

Selama pandemi, tim psikologi KAI ini rutin melakukan monitoring dan dukungan kepada pegawai yang terpapar Covid-19 dan memfasilitasi pegawai untuk mengikuti webinar motivasi dari para praktisi profesional.

“Pandemi Covid-19 memang secara tidak langsung banyak mengingatkan kita betapa pentingnya memperhatikan kesehatan fisik maupun mental. Hal itulah yang membuat KAI memaksimalkan peran para psikolog internal. Hal ini merupakan wujud dari perlindungan KAI kepada para pegawainya,” ujar VP Public Relations KAI, Joni Martinus.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x