Kompas TV nasional peristiwa

Pindah Lokasi, Formula E Rencananya Bakal Digelar di Pulau Reklamasi

Kompas.tv - 7 Oktober 2021, 11:15 WIB
Penulis : Akbar Prabowo

JAKARTA, KOMPAS.TV  - Pemerintah DKI Jakarta masih optimis pelaksanaan balap Formula E akan bisa dilaksanakan pada tahun depan 2022.

Pemprov DKI Jakarta berencana menggelar balap Formula E di pulau hasil reklamasi, setelah sebelumnya batal dilaksanakan di Monumen Nasional (Monas).

Baca Juga: Project Director Formula E Ternyata Sudah Mengundurkan Diri, Jakpro Beri Penjelasan

Banyak lokasi yang disiapkan untuk menyelenggarakan Formula E di Jakarta. Dua lokasi diantaranya kawasan Senayan dan Pantai Maju-Bersama.

Sekedar informasi, Pantai Maju dan Pantai Bersama di Jakarta Utara adalah nama lain dari pulau reklamasi D dan G.

Baca Juga: Jakpro Pastikan Pembiayaan Formula E Tidak Lagi Pakai APBD Jakarta

Pemprov DKI Jakarta tak memerinci alasan memilih pulau reklamasi sebagai calon venue Formula E. Kendati demikian, JakPro sebagai penyelenggara Formula E di Jakarta akan mengecek lokasi-lokasi tersebut.

Sementara itu, Formula E sendiri direncanakan digelar pada Juni 2022. PT Jakpro setidaknya memiliki waktu sekitar enam bulan untuk mengumpulkan sponsorship. Dengan demikian Formula E bisa dilaksanakan tanpa membebani APBD Jakarta dan bisa mendapat persetujuan dari DPRD DKI.

Video editor: Faqih Fisabilillah



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.