Kompas TV regional berita daerah

Unsoed Gelar Kuliah Tatap Muka, Begini Skemanya!

Kompas.tv - 6 Oktober 2021, 16:17 WIB
Penulis : Reny Mardika

PURWKERTO, KOMPAS.TV - Kasus Covid-19 yang menurun mendorong Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED) Purwokerto, Jawa Tengah, segera melaksanakan kuliah secara tatap muka.

Proses belajar mengajar hanya akan diikuti 50 persen mahasiswa dalam setiap kelas serta dikurangi jam belajarnya.

Selain itu, Universitas Jenderal Soedirman hanya mengundang para mahasiswa yang berasal dari wilayah Kabupaten Banyumas dan Purbalingga.

Kuliah tatap muka akan dimulai pada pekan ke-3 bulan Oktober dan hanya khusus bagi mahasiswa angkatan 2020, 2021.

Pihak kampus Unsoed juga menyatakan telah berkoordinasi dengan forum koordinasi pimpinan daerah (Forkompinda) setempat termasuk menyiapkan tempat isolasi.
 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x