Kompas TV video sisi tv

Apakah Micin Benaran Bikin Bodoh Otak? - SISI TV

Kompas.tv - 5 Oktober 2021, 12:09 WIB
Penulis : Yuilyana

JAKARTA, KOMPAS.TV - Banyak beredar anggapan makan micin jadi bodoh otak. 

Bahkan sejak puluhan tahun lalu muncul penelitian yang menyatakan micin tidak baik untuk kesehatan. 

Salah satunya dilansir dari Kompas.com oleh peneliti Washington University, John Olney yang pernah menguji MSG terhadap tikus putih dengan cara menyuntikkannya ke bawah kulit.

Namun dosis yang diberikan kepada tikus percobaan itu sangat tinggi, dan tak mungkin diterapkan pada manusia.

Baca Juga: Ratusan Baliho Pejabat Bertebaran di Tengah Pandemi, dari Puan hingga Airlangga - SISITV

Selain itu juga sempat muncul Chinese Restaurant Syndrome.

Tahun 1960an  badan keamanan pangan Amerika Serikat (fda) menerima banyak laporan efek samping MSG yang dialami banyak pengunjung restoran masakan Cina.

Tapi Ahli Gizi dari IPB Hardinsyah menegaskan menggunakan micin sebagai penyedap digunakan secukupnya. 

Baca Juga: Heboh! Krisdayanti Buka-bukaan Gaji Anggota DPR, HIngga Bocoran Gaji Menteri, dan Presiden - SISITV

Penggunaan micin juga telah dinyatakan aman oleh FDA, Kemenkes RI.

Simak ulasannya dari Reny Mardikasari terkait micin ini hanya di SISITV. 

Video Editor: Agung
Grafis Editor: Agus Ilyas
Content Creator: Yuilyana



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.