Kompas TV regional kriminal

Ingin Menguasai Harta, Rekan Kerja Bunuh Perempuan dan Buang Jasad ke Hutan

Kompas.tv - 28 September 2021, 17:12 WIB
Penulis : Luthfan

KOMPAS.TV - Menghilang selama 16 hari, seorang perempuan di Samarinda, Kalimantan Timur, ditemukan tewas. Dia dibunuh rekan kerja yang ingin menguasai harta korban.

Enam belas hari menghilang, Juwanah wanita berusia 25 tahun yang dikabarkan hilang sejak 9 September lalu ditemukan tewas.

Polisi menemukan jasad Juwanah di tengah hutan di Jalan Poros Antar, Kabupaten Kota Kutai Kartanegara.

Saat ditemukan jasad korban sudah tidak utuh dalam kondisi leher terjerat tali. Polisi juga menemukan pakaian korban serta pisau yang diduga digunakan pelaku untuk menikam korban hingga tewas.

Lokasi penemuan jasad diketahui dari keterangan pelaku pembunuhan. Pelaku bernama Rendi adalah sopir yang di tempat korban bekerja.

Dalam penyelidikan polisi terhadap laporan hilangnya korban, rekan kerja korban menyebut Rendi adalah orang terakhir yang bersama korban.  

Baca Juga: Ini Kejanggalan Pembunuhan Ibu & Anak Subang (5) - AIMAN

Hal itu diperkuat dengan banyaknya bercak darah yang ditemukan di mobil kantor yang ditumpangi korban dan pelaku terkahir kali. Kepada polisi, pelaku akhirnya mengakui perbuatannya.

Pelaku menyebut saat itu korban meminta untuk diantarkan bertemu klien. Setelah pertemuan selesai, pelaku membawa korban ke tempat sepi dan mengeksekusi korban di dalam mobil.

Pelaku bahkan sudah menyiapkan tali dan pisau yang ia beli di salah satu minimarket untuk menikam korban.

Setelah korban tewas, pelaku mengambil barang berharga milik korban berupa emas, ponsel dan tas. Hasil curian itu lalu di jual untuk memenuhi kebutuhan sehari hari. Sementara untuk menghilangkan jejak, jasad korban dibuang ke hutan.

Atas perbuatannya pelaku dikenakan pasal berlapis, undang-undang pencurian dan pemberatan serta undang-undang pembunuhan berencana dengan acaman hukuman penjara seumur hidup.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x