Kompas TV internasional kompas dunia

Seorang Tewas dan 12 Luka-Luka dalam Penembakan di Tennessee AS

Kompas.tv - 24 September 2021, 06:50 WIB
seorang-tewas-dan-12-luka-luka-dalam-penembakan-di-tennessee-as
Pengunjung dan karyawan yang lolos dari penembakan saling berpelukan di luar toko. Penembakan terjadi di sebuah toko di Tennessee, Amerika Serikat, Kamis (23/9/2021). Satu orang tewas dan 12 lainnya luka-luka karena peristiwa ini. (Sumber: Associated Press)
Penulis : Tussie Ayu | Editor : Fadhilah

TENNESSEE, KOMPAS.TV - Seorang penembak menyerang sebuah toko di pinggiran kota Collierville, Tennessee, Amerika Serikat, Kamis (23/9/2021). Peristiwa itu menewaskan satu orang dan 12 orang lainnya luka-luka.

Sang penembak kemudian ditemukan tewas akibat tembakan yang dilakukannya sendiri di toko tersebut.

Kepala Kepolisian Kota Collierville, Dale Lane, mengatakan, 13 orang tertembak dan 12 di antaranya dibawa ke rumah sakit karena mengalami luka sangat serius.

Lane mengatakan, polisi menerima telepon sekitar pukul 13.30 tentang penembakan dan tiba dalam beberapa menit. Ketika polisi tiba, mereka menemukan beberapa orang sudah tertembak.

Menurut dia, tim SWAT dan petugas lainnya mengejar pelaku penembakan. Dia mengatakan penembak adalah seorang laki-laki, dan ditemukan tewas karena luka tembak yang dilakukan sendiri.

Baca Juga: Dua Siswa Terluka dalam Tragedi Penembakan di Virginia

“Kami menemukan orang-orang bersembunyi di lemari es, di kantor yang terkunci. Mereka melakukan apa yang telah dilatih untuk mereka lakukan: lari, sembunyi, berkelahi," kata Lane.

Seorang karyawan, Glenda McDonald, menggambarkan adegan adegan penembakan kepada WHBQ-TV.

"Saya sedang berjalan kembali menuju bagian bunga di toko dan saya mendengar suara tembakan. Kedengarannya seperti berasal dari bagian makanan. Dan saya berlari keluar dari pintu depan dan mereka sudah menembak pintu depan. Ketika saya berada di tempat parkir, ada beberapa orang tertembak, beberapa pelanggan dan karyawan. Saya tidak tahu berapa banyak,” ujar McDonald.

Pekerja toko lainnya, Brignetta Dickerson, mengatakan kepada WREG-TV bahwa dia sedang bekerja di mesin kasir ketika dia mendengar ledakan, yang awalnya dia sangka suara balon meletus.



Sumber : Associated Press

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.