Kompas TV entertainment film

Fakta-fakta Tiga Musisi Indonesia Isi Soundtrack Film Marvel 'Sang-Chi and The Legend of Ten Rings'

Kompas.tv - 22 September 2021, 23:06 WIB
fakta-fakta-tiga-musisi-indonesia-isi-soundtrack-film-marvel-sang-chi-and-the-legend-of-ten-rings
Rich Brian, NIKI, dan Warren Hue yang turut mengisi soundtrack film Marvel 'Sang-Chi and The Legend of Ten Rings'. (Sumber: Instagram/@warren.hue)
Penulis : Dian Nita | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Prestasi membanggakan ditorehkan tiga musisi asal Indonesia, NIKI, Rich Brian, dan Warren Hue yang berhasil berkontribusi dalam film Marvel 'Sang-Chi and The Legend of Ten Rings'.

Dalam film tersebut, ketiga musisi Indonesia yang tergabung dalam label 88Rising itu mengisi soundtrack film bersama penyanyi Asia lainnya.

Lagu-lagu tersebut yakni 'Always Rising' (NIKI, Rich Brian, Warren Hue), 'Lazy Susan' (21 Savage, Rich Brian, Masiwei, Warren Hue), 'Every Summertime' (NIKI), 'Foolish' (Rich Brian, Warren Hue, Guapdad 4000),  

Ada pula 'Clocked Out!' (Audrey Nuna, NIKI), 'Act Up' (Rich Brian, Earthgang), 'Run It' (DJ Snake, Rick Ross, Rich Brian), 'Swan Song' (Saweetie, NIKI), dan 'Warriors' (Warren Hue, Seori).

Berikut fakta-fakta membanggakan dari tiga musisi Indonesia yang mengisi soundtrack 'Sang-Chi and The Legend of Ten Rings'. 

Baca Juga: NIKI, Rich Brian dan Warren Hue Cerita Dibalik Kolaborasi "Sang-Chi and The Legend of The Ten Rings"

1. Merasa Bangga

NIKI yang terkenal lewat lagu 'Lowkey' itu mengaku sangat bangga lantaran diberi kesempatan menjadi satu-satunya perempuan Indonesia yang bisa ikut dalam proyek Marvel.

Baginya, berkontribusi dalam Marvel Cinematic Universe (MCU) adalah impiannya yang menjadi kenyataan.

Sama halnya dengan Warren Hue yang masih tak percaya bahwa ia berkontribusi dalam dilm favoritnya.

"Berkolaborasi untuk album ini di awal karir saya, sungguh tidak bisa dipercaya. Sebagai penggemar berat Marvel, untuk berada di dalam album ini sebagai penyanyi Asia, merupakan hal yang sangat menyenangkan," kata Warren Hue dalam konferensi pers, Rabu (22/9/2021).



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x