Kompas TV entertainment lifestyle

Jangan Abai! Ini 5 Penyebab Wanita yang Sudah Menikah Merasa Kesepian

Kompas.tv - 19 September 2021, 16:31 WIB
jangan-abai-ini-5-penyebab-wanita-yang-sudah-menikah-merasa-kesepian
Ilustrasi wanita kesepian (Sumber: pixabay.com)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Edy A. Putra

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV – Rasa kesepian bisa terjadi pada siapa saja, baik pria maupun wanita, yang sudah menikah maupun yang masih lajang.

Bagi mereka yang masih lajang, rasa kesepian bisa terjadi karena tidak adanya pasangan untuk berbagi cerita.

Demikian pula bagi orang-orang yang sudah menikah tetapi harus menjalani hubungan jarak jauh karena tuntutan pekerjaan.

Rasa kesepian pada orang-orang yang sudah menikah, khususnya wanita, sekilas terdengar seperti kurang wajar.

Tidak jarang rasa kesepian yang dialami oleh wanita yang sudah menikah dapat menyebabkan pasangannya merasa canggung, dan tidak ada keintiman baik fisik maupun mental di antara keduanya.

Sebaiknya, jangan biarkan perasaan kesepian itu tetap hadir dan mengganggu hubungan pernikahan.

Ada beberapa penyebab munculnya rasa kesepian pada wanita yang sudah menikah dan hidup bersama pasangannya.

Melansir laman Mom Junction, berikut lima kemungkinan yang menjadi penyebab wanita yang sudah menikah merasa kesepian:

1. Kurangnya quality time

Quality time atau waktu yang berkualitas bersama pasangan merupakan hal penting dalam hubungan pernikahan.

Menjalani quality time bersama pasangan diperlukan untuk menjaga keeratan hubungan, dan tentu saja mencegah munculnya perasaan kesepian.

Menghabiskan lebih banyak waktu bersama anak-anak dan anggota keluarga lainnya, bisa menjadi salah satu pemicu perempuan yang sudah menikah merasa kesepian dalam hubungannya dengan pasangan.

2. Jadwal yang padat

Padatnya jadwal kegiatan kedua pihak, baik pekerjaan kantor atau urusan lain, juga menjadi salah satu pemicu munculnya rasa kesepian.

Aktivitas keduanya yang padat dapat membuat mereka tidak memiliki waktu untuk sekadar ngobrol berdua bersama pasangan.

Rutinitas kegiatan yang semakin padat akan menimbulkan perasaan jauh dengan pasangan. Sebab, kekosongan dan jarak yang makin besar.

Baca Juga: Kesepian Tinggal Seorang Diri, Pria Ini Nekat Bakar Rumahnya Sendiri



Sumber : grid.id

BERITA LAINNYA



Close Ads x