Kompas TV nasional sosial

Ini Tempat Mendapatkan Vaksin Pfizer di Jakarta bagi Warga Non-DKI

Kompas.tv - 17 September 2021, 14:44 WIB
ini-tempat-mendapatkan-vaksin-pfizer-di-jakarta-bagi-warga-non-dki
Vaksin Covid-19 buatan Pfizer dan BioNTech (Sumber: BioNTech via Xinhua)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Masyarakat yang memiliki KTP non-DKI Jakarta kini sudah bisa mendapatkan vaksinasi Covid-19 Pfizer di Ibu Kota.

Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta Widyastuti menjelaskan pemberian suntikan dengan vaksin Pfizer itu hanya berlaku di fasilitas kesehatan (faskes) yang berada di bawah naungan Kementerian Kesehatan (Rumah Sakit Vertikal) dan TNI/Polri.

“Faskes di luar itu hanya bisa menyuntikkan vaksin Pfizer bagi WNI ber-KTP DKI Jakarta dan domisili di Jakarta,” ujar Widyastuti melalui keterangan tertulis.

Baca Juga: Hari Ini, Indonesia Terima 1,7 Juta Dosis Vaksin Pfizer dari AS

Lokasi vaksinasi Pfizer warga ber-KTP non-DKI Jakarta yakni:

  • RSUP Fatmawati
  • RSPI Sulianti Saroso
  • RSUP Persahabatan
  • RS Polri Kramat Jati dan RSPAD Gatot Soebroto yang ada di bawah naungan TNI/Polri juga bisa menjadi lokasi vaksinasi Pfizer di Jakarta.

Untuk diketahui, vaksin Pfizer ditujukan bagi masyarakat usia di atas 12 tahun dan ibu hamil.

Selain itu, orang dengan dengan immunocompromised, seperti pengidap komorbid berat, autoimun, dan pasien dalam terapi imunopresan dapat menerima vaksin ini.

Baca Juga: Mudah, Ini Berbagai Cara Cepat untuk Daftar Vaksin Covid-19 Secara Online

Namun, perlu rekomendasi terlebih dulu dari dokter.

“Puskesmas akan melakukan koordinasi dengan RSUD apabila dibutuhkan pemeriksaan lebih lanjut pada calon peserta vaksin sesuai dengan indikasi medis,” pungkas Widyastuti.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x