Kompas TV entertainment selebriti

Diam-diam Atta Halilintar Polisikan Orang yang Sebut Orang Tuanya Berutang Rp400 Juta

Kompas.tv - 17 September 2021, 12:31 WIB
diam-diam-atta-halilintar-polisikan-orang-yang-sebut-orang-tuanya-berutang-rp400-juta
Youtuber Atta Halilintar (Sumber: Instagram/@attahalilintar)
Penulis : Dian Nita | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV – Atta Halilintar diam-diam melaporkan seorang Youtuber yang sempat menyebut ibunya, Lenggogeni Faruk, memiliki hutang sebesar 30 ribu Euro atau sekitar Rp400 juta sewaktu di Malaysia.

Youtuber tersebut dilaporkan oleh Atta Halilintar ke Polres Metro Jakarta Selatan. Hal itu dikonfirmasi oleh Kombes Pol Aziz Andriansyah.

“Ada pelaporan (terhadap Youtuber),” kata Aziz sebagaimana dikutip dari Kompas.com, Jumat (17/9/2021).

Aziz juga mengatakan bahwa Youtuber tersebut sudah ditangkap pada Sabtu (11/9/2021) lalu atas dugaan pencemaran nama baik yang dilakukan melalui media elektronik, baik YouTube, TikTok, dan Instagram.

Baca Juga: Atta Halilintar Bagikan Momen Saat Ditunjuk Jadi Duta Bela Negara

Beberapa waktu lalu, Youtuber dengan nama Savas, muncul ke publik dan mengatakan Lenggogeni Faruk memiliki hutang terhadap Ummi Aviv sebanyak Rp400 juta.

Ia menuding ibu Atta Halilintar itu ingkar janji dengan tidak kunjung mengembalikan uang tersebut.

Kendati demikian, sang Youtuber tidak bisa memberikan bukti secara tertulis perihal utang yang ia sebutkan.

Suami Aurel Hermansyah itu sempat menanggapi isu tersebut dan membantah bahwa keluarganya telah berutang dengan Ummi Aviv.

"Utang apa saya enggak tahu. Saya dari kecil diajarin jangan berutang," kata Atta.

Baca Juga: Hotman Paris Siap Bantu Ibu Pencuri Susu, Atta Halilintar: Saya Ikut Bang

 



Sumber : Kompas TV/Kompas.com


BERITA LAINNYA



Close Ads x