Kompas TV olahraga kompas sport

ATP Perketat Aturan Istirahat ke Toilet bagi Petenis

Kompas.tv - 17 September 2021, 10:29 WIB
atp-perketat-aturan-istirahat-ke-toilet-bagi-petenis
Ilustrasi pertandingan tenis. ATP berencana akan membatasi waktu istirahat petenis di toilet. (Sumber: Associated Press)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Edy A. Putra

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Sebuah peraturan baru akan disusun Asosiasi Tenis Profesional Putra (ATP) untuk membatasi waktu istirahat petenis di toilet. Aturan baru tersebut direncanakan mulai berlaku pada Januari 2022 mendatang. 

Melansir dari Reuters pada Jumat (17/9/2021), seorang sumber dari ATP mengungkapkan peraturan yang lebih ketat akan diberlakukan dan diharapkan bisa meminimalisasi tuduhan mengulur waktu oleh seorang petenis.

Sebagai informasi, pada perhelatan US Open 2021 yang digelar 3-12 September 2021 lalu, Stefanos Tsitsipas dituduh melakukan kecurangan oleh Andy Murray karena beristirahat untuk ke toilet.

Petenis Yunani tersebut dituduh sengaja mengulur waktu pada saat kritis di pertandingan putaran pertama.

Tsitisipas sempat memberikan bantahan karena dia tidak melanggar aturan apapun mengingat durasi ke toilet tidak dibatasi.

“Akan ada perubahan aturan untuk istirahat di toilet dan jeda perawatan medis di lapangan. Saya berharap sebelum musim berikutnya dimulai dari Januari, kami akan memiliki aturan yang lebih ketat dalam hal istirahat di toilet dan batas waktu medis,” kata perwakilan dari ATP dalam laman resmi Reuters.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.