Kompas TV regional berita daerah

Tangkal Radikalisme, Rumah Moderasi Agama Didirikan di Sekolah dan Kecamatan

Kompas.tv - 17 September 2021, 09:55 WIB
Penulis : KompasTV Jember

LUMAJANG, KOMPAS.TV - Kementrian Agama Kabupaten Lumajang Jawa Timur akan mendirikan rumah moderasi agama di sekolah dan kecamatan. Hal itu untuk menangkal paham radikalisme yang dapat memicu aksi teror.

Hal itu disampaikan Kepala Kementerian Agama Kabupaten Lumajang, Muhammad Muslim saat meluncurkan kartu tanda anggota persatuan guru madrasah Indonesia, pada Selasa (14/9/2021).

Baca Juga: Kementrian Agama Berikan Beasiswa Bagi 61 Pelajar Papua

Pendirian rumah moderasi agama akan melibatkan perguruan tinggi, seperti UIN Khas Jember. Rumah moderasi agama akan melibatkan siswa, guru dan penyuluh di setiap Kantor Urusan Agama.

Mereka akan dijadikan sebagai penggerak yang menyebarkan gagasan moderasi agama ke lingkungan sekitar. Rumah moderasi tingkat sekolah mulai diresmikan di bulan September, sedangkan rumah moderasi agama di KUA Kecamatan akan diresmikan pada bulan Oktober 2021.

 

#RumahModerasiAgama #KementrianAgama #Sekolah



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x