Kompas TV regional berita daerah

Keberadaan Buaya Gegerkan Warga

Kompas.tv - 16 September 2021, 09:43 WIB
Penulis : KompasTV Manado

SITARO, KOMPAS.TV- Warga di kampung Tanaki Kecamatan Siau Barat Selatan, di gegerkan dengan laporan nelayan yang nyaris menangkap buaya di pesisir pantai saat mencari ikan, sementara Itu Pemerintah setempat merencanakan pencarian hewan buas tersebut.

Pasalnya laporan nelayan tersebut yakni melihat seekor buaya di pesisir pantai diantara kampung Tanaki dan Balirangeng,

Ini adalah pertama kalinya warga mendapat informasi terkait keberadaan buaya yang menghkawatirkan.

Menurut penuturan nelayan tersebut ketiganya pada Kamis 9 September 2021 lalu, mencari ikan dan turun ke pantai sekira pukul 22.00 WITA saat air surut, ketika berjalan lebih dari satu jam ke pantai yang berjarak cukup jauh dari kampung.

Kedua nelayan yakni Erfan dan Jemmy yang terpisah dengan Jefferson kaget melihat sosok yang ada di pasir di pantai dan ketika di beri cahaya ternyata seekor buaya karena takut keduanya memanggil Jefferson yang hanya berjarak sepuluh meter dan langsung melempari  batu serta mencari dua bila kayu untuk menusuk buaya.

Namun buaya yang sempat melawan mencoba menghadpakan wajah kedepan dan ketiga nelayan langsung lari karena takut.

Terkait dengan laporan ini Pemerintah Kampung Tanaki sudah menerima pada jumat pekan lalu dan pada Selasa siang 14 September 2021 berencana melakukan pencarian di area terakhir warga melihat buaya.

Pemerintah kampung setempat juga sudah memperingatkan warg untuk waspada, meskipun informasi ini masih belum mendapatkan bukti tapi seluruh warga diminta berhati hati apalagi yang dekat pesisir pantai.

Untuk diektahui kampung Tanaki merupakan salah satu kampung yakng kontur pantainya di dominasi pasir putih serta manggrove yang lebat.

#kompastvmanado #buaya #sitaro

Jufri Kasumbala Kompas tv Sitaro

Saksikan Siaran Kompastv :                          

Chanel 46 UHF

Fb : Kompastv Manado

Yt : Kompastv Manado

Alamat Studio Kompastv Manado

Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun

Kecamatan Malalayang, Kota Manado

Sulawesi Utara



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x