Kompas TV olahraga kompas sport

Hardik Saelemaekers dengan Kata-Kata Mengancam, Maurizio Sarri Dihukum Dua Pertandingan

Kompas.tv - 15 September 2021, 04:45 WIB
hardik-saelemaekers-dengan-kata-kata-mengancam-maurizio-sarri-dihukum-dua-pertandingan
Pelatih Lazio, Maurizio Sarri, bersitegang dengan Alexis Saelemaekers setelah pertandingan AC Milan vs Lazio, Minggu (12/9/2021). (Sumber: Spada/LaPresse via Associated Press)
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim | Editor : Edy A. Putra

ROMA, KOMPAS.TV - Pelatih Lazio, Maurizio Sarri, dikenai hukuman tidak mendampingi timnya selama dua pertandingan, demikian dilaporkan Football Italia pada Selasa (14/9/2021).

Hukuman ini menyusul kartu merah yang diterima Sarri pada penghujung laga AC Milan vs Lazio, Minggu (12/9).  Pertandingan ini dimenangi AC Milan dengan skor 2-0.

Eks pelatih Napoli itu dikartu merah wasit usai cekcok dengan pemain lawan, Alexis Saelemaekers.

“Didiskualifikasi untuk dua pertandingan karena, pada akhir pertandingan (Milan vs Lazio), di lapangan, menimbulkan konfrontasi verbal dengan salah satu pemain lawan,” bunyi pernyataan hakim olahraga Italia sebagaimana dikutip Football Italia.

Baca Juga: Hasil Milan Vs Lazio: Ibrahimovic Langsung Cetak Gol, Rossoneri Kalahkan si Elang 2-0

“(Sarri) bersikap intimidatif dan menggunakan kata-kata mengancam terhadap dia (Saelemakers); juga setelah diusir keluar, menentang keputusan wasit dengan kata-kata bernada menghina di terowongan menuju ruang ganti,” imbuh pernyataan tersebut.

Sebelumnya, Sarri mengaku emosional atas selebrasi Saelemaekers yang dianggapnya “berlebihan” dan “tidak sopan”. Pelatih berusia 62 tahun ini merasa pemain Milan tersebut bersikap tidak hormat kepadanya.

“Anak muda itu membuat gestur yang tidak boleh Anda lakukan ke orang yang lebih tua. Ibrahimovic kemudian menenangkan semuanya. Hal-hal seperti ini terjadi di lapangan,” kata Sarri seusai pertandingan sebagaimana dilansir DAZN.

Hukuman ini membuat Sarri tak bisa mendampingi Sergej Milinkovic-Savic dan kawan-kawan dalam pertandingan kontra Cagliari dan Torino.

Untungnya bagi Lazio, hukuman Sarri berakhir ketika tim itu menjalani laga penting lawan AS Roma pada 26 September mendatang.

Baca Juga: Pedro Jadi yang Terbaru, Berikut Daftar Pemain yang Pernah Bermain untuk AS Roma dan Lazio

 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x