Kompas TV regional berita daerah

18 Penyintas Ikuti Wisuda Covid - 19

Kompas.tv - 1 September 2021, 21:25 WIB
Penulis : KompasTV Madiun

MALANG, KOMPAS.TV - sebanyak 18 penyintas covid di kota malang, mengikuti wisuda kelulusan sembuh dari covid. para penyintas ini diharap dapat memberi edukasi kepada masyarakat, untuk tidak malu berobat ketika terpapar virus corona. 

Wisuda lulus dari paparan virus corona ini dilakukan di rumah isolasi terpusat, di jalan Kawi, Kota Malang. Sebanyak delapan belas penyintas yang dinyatakan sembuh pada Selasa (31/08/2021) diwisuda oleh Kapolresta Malang Kota AKBP Bhudi Hermanto. 

Secara simbolis, lulusnya mereka ditandai dengan pemakaian kaos bertuliskan kata motivasi sebagai penyintas covid. Mulai dari tulisan “saya penyintas covid saya bangga” hingga covid-19 bukan aib.  

Pemberian kaos motivasi ini bertujuan agar para penyintas ikut mengedukasi masyarakat, agar tidak alergi dengan covid. Sehingga jika terpapar covid masyarakat mau berobat, salah satunya dengan menjalani perawatan di rumah isolasi terpusat.

#beritamalang

#wisudacovid

#penyintas

#sembuh



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x