Kompas TV regional berita daerah

Wajan Raksasa di Bantul Ternyata Peninggalan Zaman Belanda, Ini Fungsinya

Kompas.tv - 1 September 2021, 18:44 WIB
wajan-raksasa-di-bantul-ternyata-peninggalan-zaman-belanda-ini-fungsinya
Warga Kretek, Jambidan, Banguntapan, Bantul terkejut dengan penemuan wajan raksasa di areal yang akan dibangun lapangan, Selasa (31/8/2021) sore. (Sumber: Switzy Sabandar/KOMPAS.TV)
Penulis : Switzy Sabandar | Editor : Gading Persada

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV- Wajan raksasa yang ditemukan di Kretek, Jambidan, Banguntapan, Bantul, Provinsi DIY sudah didatangi petugas dari cagar budaya.

Wajan raksasa itu dipastikan peningalan zaman pendudukan Belanda. 

Berdasarkan hasil pemeriksaan petugas cagar budaya, wajan raksasa itu bukan benda purbakala walaupun termasuk benda bersejarah.

"Karena memang di daerah itu tidak ada catatan sejarah tentang kerajaan," ujar Dukuh Kretek, Riyan Hidayat, Rabu (1/9/2021).

Baca Juga: Detik-detik Penemuan Wajan Raksasa di Jambidan Bantul

Ia sudah mendapat masukan dari masyarakat agar wajan raksasa tersebut dapat dijadikan monumen.

Selain bermuatan sejarah, wajan tersebut juga bisa menjadi daya tarik wisata.

Sementara penyewa tanah kas desa tempat wajan raksasa ditemukan, Supardi (57), pernah mendengar cerita wajan peninggalan zaman Belanda di lokasi itu dari mbah-nya (kakek/nenek).

Ia mengetahui cerita daerah itu dulu bernama Kompan.

"Disebut Kompan karena dulu pada zaman Belanda jadi tempat pompa mengalirkan air dari sini ke barat," ucapnya.

Sekalipun berbentuk wajan, tetapi benda itu tidak untuk memasak, melainkan sebagai landasan pompa air.

Dahulu, Jambidan dikenal sebagai perkebunan tebu. Belanda pun membangun pompa air di kawasan ini sebagai sarana irigasi.

Baca Juga: Alasan Bupati Bantul Optimistis PPKM Turun Level pada Pekan Depan

Pada 1980, desa sempat akan mengaktifkan pompa itu dengan mengambil air dari Kali Opak untuk irigasi.

Tetapi saat itu air tidak bisa tersebar merata dan pengaktifan pompa tidak dilanjutkan.

Peninggalan Belanda itu pun terbengkalai dan hanya menyisakan kolam serta wajan raksasa yang tertimbun.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.