Kompas TV nasional peristiwa

Mural "Mirip" Jokowi Berisi Kritik Dihapus

Kompas.tv - 1 September 2021, 17:13 WIB
Penulis : Edika ipelona

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sebuah tembok yang berada Jalan Kebagusan Raya, Jakarta Selatan, tergambar mural yang diduga merupakan sosok Presiden Joko Widodo.

Namun mural kritikan tersebut tidak berlangsung lama. Pada Rabu (01/9/2010) pagi, gambar yang mulai muncul pada Senin (30/8/2021) pagi kini sudah dihapus.

Penghapusan tersebut dilakukan dengan menggunakan dengan cat warna putih dan hitam guna menutup gambar.

Diketahui mural tersebut tergambar sosok yang diduga Presiden Joko Widodo. Dalam gambar ini juga dituliskan kritikan berupa "Indonesia Wajib Oke, Nggak Oke? Borgol" dan "Aku Nyerah Pakde".

Belum diketahui siapa yang membuat mural tersebut. Namun saat ini gambar sosok pria berbaju hitam ini sudah dihapus oleh petugas. 

Video Editor: Laurensius Krisna Galih



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA


Close Ads x