Kompas TV olahraga kompas sport

Paralimpiade Tokyo 2020: Leani Ratri Oktila Siap Tampil di 3 Nomor Cabor Bulu Tangkis

Kompas.tv - 31 Agustus 2021, 13:44 WIB
paralimpiade-tokyo-2020-leani-ratri-oktila-siap-tampil-di-3-nomor-cabor-bulu-tangkis
Leani Ratri Oktila siap tampil di cabang olahraga bulu tangkis Paralimpiade Tokyo 2020. (Sumber: NPC Indonesia)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Desy Afrianti

TOKYO, KOMPAS.TV - Atlet para-bulu tangkis Indonesia Leani Ratri Oktila siap tampil di Paralimpiade Tokyo 2020.

Cabang olahraga para-bulu tangkis akan mulai dipertandingkan di Paralimpiade Tokyo 2020 pada Rabu (1/9/2021) besok. 

Leani Ratri Oktila pun siap tampil maksimal demi mengharumkan nama Indonesia di Paralimpiade Tokyo 2020.

Pada gelaran tahun ini, Leani Ratri Oktila akan turun di tiga nomor sekaligus yaitu tunggal putri SL4, ganda putri SL3-SU5 berpasangan Khalimatus Sadiyah dan ganda campuran SL3-SU5 yang berpasangan Hary Susanto.

Pebulu tangkis nomor 1 dunia di tiga nomor tersebut mengaku tak ada masalah dalam hal beradaptasi dengan kondisi di Tokyo.

Ia juga terus mempersiapkan diri dengan rutin berlatih bersama atlet lain.

Baca Juga: Berhasil Sabet Perunggu, Sapto Tak Menduga Bisa Jebol Rekor Pribadi di Paralimpiade Tokyo

Meski ia sudah lama tidak berpartisipasi dalam turnamen internasional dan buta dengan kekuatan lawan, Leani Ratri Oktila mengatakan tetap akan berjuang semaksimal mungkin untuk meraih kemenangan.

"Latihan hari ini hanya stroke ringan. Kami juga diberi program untuk menjalani pertandingan antar sesama pemain," ucap Ratri.

"Untuk cuaca dan udara di sini tidak berbeda jauh dengan Indonesia jadi tidak ada masalah. Tetapi selama di sini harus punya tantangan baru. Berhubung di sini makanannya enak-enak jadi saya harus bisa mengontrol nafsu makan supaya tidak terlalu berlebihan makannya," kata Ratri



Sumber : NPC Indonesia

BERITA LAINNYA



Close Ads x