Kompas TV nasional hukum

Beberapa Nama Pejabat Beserta Pasangannya Terjerat Korupsi

Kompas.tv - 30 Agustus 2021, 21:07 WIB
Penulis : Natasha Ancely

KOMPAS.TV - Tertangkapnya Bupati Probolinggo bersama suaminya yang merupakan anggota DPR menambah daftar pejabat yang terjerat korupsi bersama pasangannya.

Sebelumnya, KPK telah menetapkan beberapa nama pejabat di indonesia sebagai pelaku korupsi.

KPK menangkap Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari karena dugaan kasus jual beli jabatan di Pemkab Probolinggo.

Tak hanya Bupati Probolinggo, KPK juga menangkap 9 orang lainnya yang diantaranya adalah suami Bupati Probolinggo Hasan Aminuddin yang merupakan anggota DPR dari Fraksi Nasdem.

Seluruhnya ditangkap dalam operasi tangkap tangan di Probolinggo.

Baca Juga: Jaksa Gadungan Ditangkap Usai Terima Rp305 Juta dari Tersangka Korupsi, Ini Kata KPK

Kasus suami istri terjerat KPK karena korupsi bukan pertama kali terjadi di Indonesia, beberapa nama pejabat dan beserta pasangannya terjerat kasus korupsi.

Nama pertama ada mantan Bendahara Umum Demokrat M Nazaruddin dan istri Neneng Sri Wahyuni.

Keduanya menerima suap Rp 4,6 miliar dari PT Duta Graha Indah pemenang lelang proyek Wisma Atlet.

Serta kasus pencucian uang Nazaruddin dipidana bui 13 tahun, sedangkan Neneng 6 tahun.

Lalu ada mantan Bupati Karawang Ade Swara dan istrinya Nurlatifah di Januari 2015.

Keduanya menerima suap senilai Rp 5 miliar untuk penerbitan SPPR dan pencucian uang, Ade kemudian dihukum penjara 6 tahun, sedangkan Nurlatifah 5 tahun.

Nama ketiga ada mantan Wali Kota Palembang Romi Herton dan Masyitoh, mereka adalah penyuap ketua MK Akil Mochtar terkait hasil pilkada di Maret 2015, keduanya dihukum 7 tahun dan 5 tahun penjara.

Lalu ada juga mantan Gubernur Sumut Gatot Pujo Nugroho dan Evy Susanti.

Keduanya menyuap 3 hakim dan Panitera PTUN Sumatera utara pada Juli 2015, uang suap ini diberikan melalui pengacara OC Kaligis.

Hingga kini penyidik KPK masih menyelidiki siapa lagi pihak yang terkait dugaan korupsi jual beli jabatan di Pemkab Probolinggo.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x