Kompas TV internasional kompas dunia

Detik-Detik Taliban Duduki Istana Kepresidenan Afghanistan di Kabul!

Kompas.tv - 16 Agustus 2021, 14:06 WIB
Penulis : Sadryna Evanalia

KABUL, KOMPAS.TV – Inilah momen prajurit Taliban menduduki Istana Kepresidenan Afghanistan di Kabul pada 15 Agustus 2021.

Ini merupakan video yang diambil oleh Al-Jazeera dari dalam Istana Kepresidenan Afghanistan bersama dengan para prajurit Taliban.

Taliban berhasil menaklukan ibu kota Afghanistan Kabul.

Pihak Taliban mengatakan kelompoknya akan segera mendeklarasikan Imarah Islam Afghanistan dari Istana Kepresidenan di Ibu Kota Kabul.

Baca Juga: Taliban Duduki Kabul, Jusuf Kalla Optimistis Afghanistan Tak akan Perang Saudara

Imarah Islam Afghanistan merupakan nama negara di bawah pemerintahan Taliban yang digulingkan oleh pasukan pimpinan Amerika Serikat setelah serangan pada 11 September 2021.

Sementara itu, ribuan warga histeris dan suasana mencekam di Bandara Internasional Kabul Afghanistan. Ribuan warga berbondong-bondong ingin meninggalkan negara ini paska-Taliban berhasil menduduki Afghanistan.

Baca Juga: Taliban Bebaskan Ribuan Tahanan Termasuk dari ISIS dan Al Qaeda, Ini Perbedaan Ketiga Kelompok Itu

Video Editor: Faqih Fisabilillah



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.