Kompas TV nasional update

Jokowi Intruksikan Menkes Turunkan Harga Tes PCR Jadi Rp450-550 Ribu

Kompas.tv - 15 Agustus 2021, 14:43 WIB
jokowi-intruksikan-menkes-turunkan-harga-tes-pcr-jadi-rp450-550-ribu
Presiden Jokowi berpesan pada masyarakat untuk berkorban meniru Nabi Ibrahim dalam Takbir Akbar Hari Raya Idul Adha 1442 H, Senin (19/7/2021). (Sumber: Youtube/Sekretariat Presiden)
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Purwanto

JAKARTA, KOMPAS TV - Presiden Joko Widodo mengaku telah mengintruksikan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin untuk menurunkan harga tes PCR Covid-19 di Indonesia. 

Ia meminta agar tarif pengetasan tersebut harganya hanya sekitar Rp450 ribu hingga Rp550 ribu. 

"Saya minta harga tes PCR Rp450-550 ribu," kata Jokowi dalam keterangannya melalui kanal YouTube Setpres, Minggu (15/8/2021).

Baca Juga: PKS Minta Pemerintah Berantas Mafia Bisnis Tes PCR

Selain itu, dirinya mendesak agar jajaran Kementerian Kesehatan (Kemenkes) untuk memaksimalkan kerja dalam meneliti hasil tes PCR. 

Di mana setiap masyarakat yang melakukan pengetesan, hasilnya harus sudah diketahui dalam waktu 1x24 jam.

"Selain itu saya minta agar tesnya diketahui hasilnya dalam waktu maksimal 1x24 jam. Kita butuh kecepatan," ujarnya. 

Baca Juga: Test PCR Mahal Dibandingkan India, Kemenkes: Kalau Perlu Kami Evaluasi

Menurut dia, salah satu cara untuk menyelesaikan pandemi Covid-19 secara cepat dan akurat, maka harus mengintensifkan tes PCR secara massal di berbagai daerah. 

"Salah satu cara untuk memperbanyak testing adalah dengan menurunkan tes PCR," kata dia. 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x