Kompas TV entertainment selebriti

Terungkap! Ini Penyebab Tangan Isyana Sarasvati Diperban hingga Khawatir Tak Bisa Bermusik

Kompas.tv - 9 Agustus 2021, 13:47 WIB
terungkap-ini-penyebab-tangan-isyana-sarasvati-diperban-hingga-khawatir-tak-bisa-bermusik
Isyana Sarasvati khawatir tidak bisa bermusik gegara tangannya cedera, ini penyebabnya. (Sumber: Instagram/@isyanasarasvati)
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV – Unggahan penyanyi Isyana Sarasvati yang mengenakan penyangga tangan dan jari diperban baru-baru ini menjadi perhatian publik. Isyana bahkan mengaku khawatir tak bisa bermusik karena cedera di tangannya.

Saat dikonfirmasi, manager Isyana Sarasvati, Sarah, mengungkapkan penyebab tangan Isyana diperban, yakni karena luka bakar.

“Luka bakar ringan,” kata Sarah, dikutip dari Grid.id, Senin (9/8/2021).

Baca Juga: Tangan Kiri Cedera, Isyana Sarasvati Khawatir Tak Bisa Bermusik Lagi

Tak banyak bicara, Sarah mengungkapkan bahwa kondisi terbaru pelantun lagu “Untuk Hati yang Terluka” ini kini mulai membaik dan bisa menggunakan tangannya secara perlahan.

“Kondisi Isyana baik-baik saja. Doakan saja segera pulih,” ujarnya singkat.

Sebelumnya, Isyana Sarasvati menceritakan pengalamannya saat mendapatkan cedera di tangannya melalui akun Instagram pribadinya. Dalam unggahan tersebut, Isyana berbicara soal kehilangan dan rasa syukur.

“Inilah hidup. Selalu dipertemukan cerita tak terduga yang membuat kita kembali disadarkan untuk bersyukur akan hal-hal kecil yang kerap terlupakan,” tulis Isyana Sarasvati.

Baca Juga: Cerita Isyana Sarasvati, Mulai dari Karir Hingga Ingin Menjadi Iron Man!

“Dari kejadian ini, aku diingatkan lagi dan lagi bahwa kehilangan itu tak kenal waktu dan tempat, bisa kapan saja, dimana saja, apa saja, dan siapa saja; orang terdekat kita maupun diri kita sendiri,” sambungnya.

Ia juga sempat khawatir tidak bisa bermusik lagi gegara cedera di tangannya tersebut.

Beruntung, saat insiden tersebut terjadi, Isyana cepat ditangani oleh suaminya, Rayhan Maditra Indrayanto, dan ibunya.

Ia juga memberikan update bahwa tangan kirinya yang dibebat perban sudah bisa digerakkan dan bisa digunakan, meski belum sepenuhnya pulih.

“Sekarang udah mulai bisa gunain tangan kiri lagi walaupun belum sempurna banget, gamau diforsir juga hehe,” ungkapnya.

Baca Juga: Tampil dengan Rambut Cepol, Isyana Sarasvati Disebut Mirip dengan Cheon Seo Jin

Ia berharap insiden tersebut dapat mengingatkan orang lain untuk pandai-pandai menjaga diri dan berdoa agar yang tengah sakit segera diberikan kesembuhan.

“Yang masih diberi kesehatan sampai hari ini, dijaga baik-baik ya! Yang sedang sakit, cepat pulih dan semangat terus. Saling mendoakan!” tandasnya.

 



Sumber : Grid.id


BERITA LAINNYA



Close Ads x