Kompas TV nasional update corona

Kasus Covid-19 Masih Tinggi, Empat Wilayah Ini Jadi Fokus Pemerintah

Kompas.tv - 4 Agustus 2021, 14:43 WIB
Penulis : Dea Davina

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sebulan sudah pembatasan kegiatan masyarakat diberlakukan.

Namun, jumlah kasus covid-19 masih tinggi.

Pada Selasa 3 Agustus kemarin, kasus covid-19 bertambah 33.900 kasus.

Sehingga total 3 juta 496.700 kasus terkonfirmasi di Indonesia.

Pasien meninggal akibat covid-19 masih di atas seribu, yakni bertambah 1.598 orang.

Sementara, jumlah pasien sembuh dari covid-19 bertambah 31.324 orang.

Ada tiga daerah dengan kasus covid-19 harian yang di atas angka 4.000 kasus.

Yakni Jawa Tengah, 4.331 kasus, Jawa Barat 4.301, dan Jawa Timur 4.113.

Sementara Ibu Kota DKI Jakarta, ada 1.601 kasus.

Daerah Istimewa Yogyakarta, ada di angka 1.445 kasus.

Dari tiga provinsi itu, ada empat wilayah di dalamnya yang jadi perhatian khusus pemerintah.

Sementara wilayah Jakarta, meski kasus harian dan keterisian tempat tidur di rumah sakit, belum ada di batas aman.

Bila semua upaya lancar, baik percepatan vaksinasi maupun kesadaran masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan dilakukan, pemerintah yakin, pada September mendatang, kegiatan ekonomi bisa kembali dilakukan.

Pembatasan kegiatan masyarakat di seluruh wilayah Indonesia, kiranya bisa diimbangi dengan percepatan vaksinasi terhadap seluruh masyarakat.

Stok vaksin yang kosong dan menipis, di sejumlah wilayah, perlu diperhatikan dengan saksama oleh pemerintah pusat. 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x