Kompas TV internasional kompas dunia

Detik-detik Api Kebakaran Hutan Menjalar ke tempat Wisata di Turki

Kompas.tv - 1 Agustus 2021, 21:25 WIB
Penulis : Aryo bimo

TURKI, KOMPAS.TV - Kantor berita Turki Ihlas (IHA), merilis video detik-detik saat kebakaran hutan mulai menjalar ke daerah wisata pantai di wilayah Bodrum, Laut Aegea, Turki, Sabtu (31/7/2021).

Penjaga pantai Turki dan otoritas setempat meminta bantuan kapal pribadi dan yacht untuk mengevakuasi para turis dari wilayah itu.

Kantor berita Rusia, Sputnik, menyebut lebih dari 100 turis berkewarganegaraan Rusia telah dievakuasi dari resor wisata Bodrum.

Para turis tersebut lalu dipindahkan ke hotel yang berada di lokasi aman.

Kebakaran hutan di Mediterania dan wilayah Aegea biasa terjadi saat musim panas yang gersang.

Dalam satu video kebakaran Bodrum yang difilmkan dari laut, seorang pria pemilik kapal yang membantu turis Rusia untuk mengungsi tertegun dengan kecepatan api. 

"Ini luar biasa, sangat luar biasa. Bagaimana api ini datang (ke sini) secepat ini dalam 5 menit?," ucap pria tersebut.

Korban tewas akibat kebakaran, yang melanda kota-kota di seluruh Turki elah meningkat menjadi enam orang.

Kebakaran lahan Turki terjadi sejak hari Rabu (28/7/2021) lalu.

Video Editor: Mukhammad Rengga



Sumber : APTN

BERITA LAINNYA



Close Ads x