Kompas TV internasional kompas dunia

Presiden Tunisia Pecat Perdana Menteri dan Bekukan Parlemen, Aksi Demo Terjadi

Kompas.tv - 28 Juli 2021, 13:11 WIB
Penulis : Christandi Dimas

KOMPAS.TV - Polisi turun tangan mencegah bentrokan di luar gedung parlemen Tunisia antara anggota parlemen dari Partai Ennahda dan demonstran pendukung presiden.

Dalam aksi demonstrasi ini kedua pihak saling berteriak dan beberapa orang melempar batu.

Bentrokan meletus pasca keputusan Presiden Tunisia Kais Saied yang memecat Perdana Menteri Hichem Mechichi dan memerintahkan penangguhan parlemen.

Keputusan tersebut dilandasi atas kekerasan yang terjadi terhadap para pengunjuk rasa yang memprotes penanganan pandemi corona di Tunisia.

Presiden Kais Saied menyatakan mencabut hak-hak parlemen dan menyatakan akan menunjuk perdana menteri baru dalam waktu dekat.

Baca Juga: Banjir dan Longsor di Maharashtra India Sudah Tewaskan 113 Orang

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x