Kompas TV internasional kompas dunia

Singapura Berencana Izinkan Perjalanan Tanpa Karantina Mulai September Nanti

Kompas.tv - 26 Juli 2021, 23:02 WIB
singapura-berencana-izinkan-perjalanan-tanpa-karantina-mulai-september-nanti
Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong menerima suntikan vaksinasi Covid-19 di Singapore General Hospital, Jumat (08/01/2021). Pemerintah Singapura akan memberi izin perjalanan bebas karantina bagi pelancong yang sudah menerima dosis penuh dua kali suntikan vaksin Covid-19 mulai September nanti, (Sumber: Singapore Ministry of Communication and Information/Antara)
Penulis : Edwin Shri Bimo | Editor : Fadhilah

SINGAPURA, KOMPAS.TV - Pemerintah Singapura akan memberi izin perjalanan bebas karantina bagi pelancong yang sudah menerima dosis penuh dua kali suntikan vaksin Covid-19 mulai September 2021 mendatang. Tepatnya saat 80 persen penduduk Singapura sudah menjalani vaksinasi, seperti laporan Antara, Senin (26/07/2021).

Untuk kebijakan itu, Menteri Keuangan Singapura Lawrence Wong mengatakan, Singapura akan membangun koridor perjalanan dengan negara atau wilayah dengan Covid-19 terkendali.

Pelancong yang telah menjalani vaksinasi mungkin tidak perlu dikarantina atau akan mendapat izin menjalani isolasi di rumah.

Singapura juga akan meninjau apakah akan melonggarkan pembatasan pada awal Agustus, ketika dua pertiga dari populasinya akan sepenuhnya mendapat vaksinasi Covid-19.

"Pelonggaran akan dibedakan dan diperluas hanya untuk orang-orang yang divaksin, karena mereka jauh lebih terlindungi dari efek virus. Jika Anda ingin pergi makan di restoran atau berolahraga di pusat kebugaran, Anda harus divaksin sepenuhnya," kata Wong.

Pekan lalu, Singapura memperketat pembatasan sosial, termasuk menghentikan makan di restoran dan melarang pertemuan lebih dari dua orang selama satu bulan, setelah peningkatan angka penularan baru.

Lebih dari separuh penduduk negara sudah menerima dua dosis vaksin Pfizer-BioNTech atau Moderna.

Baca Juga: Singapura Lockdown Lagi Mulai 22 Juli 2021 Hingga 18 Agustus 2021

Singapura akan membangun koridor perjalanan dengan negara atau wilayah dengan Covid-19 terkendali, setelah pelaksanaan kebijakan bebas karantina September 2021 nanti. (Sumber: Straits Times)

Singapura telah memvaksinasi hampir 75 persen dari 5,7 juta penduduknya dengan setidaknya satu dosis vaksin, tingkat tertinggi kedua di dunia di belakang Uni Emirat Arab, menurut catatan Reuters.

Ketika negara-negara dengan kampanye vaksinasi lanjutan bersiap untuk hidup dengan Covid-19 sebagai penyakit endemik, fokus mereka beralih ke pencegahan kematian dan penyakit serius melalui vaksinasi.

Namun, Singapura mungkin tidak akan menghapus seluruh kebijakan pembatasan jarak sosial. Meski mungkin akan menghapus aturan memakai masker di luar ruangan dan udara terbuka, tetapi tetap mewajibkan warga untuk tetap memakai masker pelindung di ruangan tertutup, kata Wong.

Pada 25 Juli 2021, Singapura memiliki 1.537 kasus aktif, dengan 12 kasus penyakit serius yang membutuhkan oksigen dan dua pasien dalam kondisi kritis di unit perawatan intensif (ICU). Tak satu pun dari 14 kasus itu yang telah mendapat vaksinasi lengkap.



Sumber : Kompas TV/Antara

BERITA LAINNYA



Close Ads x