Kompas TV video internasional

Gara-gara Balon Api, Israel Kembali Bombardir Jalur Gaza Selatan

Kompas.tv - 26 Juli 2021, 23:10 WIB
Penulis : Aryo bimo

JALUR GAZA, KOMPAS.TV - Militer Israel kembali melancarkan serangan udara ke Jalur Gaza Selatan.

Serangan itu diakui Israel sebagai balasan atas peluncuran balon api yang menyebabkan sedikitnya tiga kebakaran di wilayah Israel Selatan.

Baca Juga: Visual Peluncuran Balon Api Hamas ke Wilayah Israel

Pernyataan itu disampaikan oleh Israel Defense Forces (IDF) pada hari Senin (26/7/2021) pagi.

Militer Israel menyebut, armada jet tempurnya telah membombardir bangunan yang diduga pangkalan militer Hamas, di dekat daerah sipil di Khan Younis.

Pihak otoritas Palestina belum ada melaporkan adanya korban akibat serangan ini.

Serangan udara itu terjadi beberapa jam setelah balon api diluncurkan ke wilayah Israel oleh para aktivis di bawah binaan kelompok Militan Hamas yang berkuasa di Gaza.

Peluncuran balon api itu dilakukan pasca dua bulan terjadinya perang 11 hari antara Militer Israel dan kelompok Militan Hamas.

Akibat peluncuran balon api tersebut, media Israel melaporkan setidaknya tiga kebakaran terjadi di Israel Selatan.

Balon-balon itu merupakan respons Hamas terhadap pawai nasionalis Yahudi di Jerusalem, pada hari Selasa (15/6/2021). Pawai tersebut dipandang sebagai bentuk provokasi terhadap rakyat Palestina. 

Video Editor: Mukhammad Rengga



Sumber : APTN

BERITA LAINNYA



Close Ads x