Kompas TV regional berita daerah

Covid-19 Varian Delta Ada di NTT Sejak April

Kompas.tv - 22 Juli 2021, 17:01 WIB
Penulis : KompasTV Kupang

KUPANG, KOMPAS.TV - Covid-19 varian delta mulai memasuki wilayah Nusa Tenggara Timur sejak April lalu dimana terdapat 3 orang yang terpapar sesuai hasil pemeriksaan Pusat Litbang Kesehatan Kementrian Kesehatan.

Awalnya pihak Rumah Sakit Umum W.Z Johannes Kupang mengirim lebih dari 300 sampel swab ke Pusat Libang Kesehatan Kemenkes untuk diteliti. Dari hasil penelitian terdapat covid varian delta yang dialami 3 warga NTT.

Tiga orang yang terpapar covid-19 varian delta itu berusia remaja, dewasa dan lansia.

Mengantisipasi lonjakan penyebaran covid-19 varian delta, Pemerintah NTT tengah menerapkan PPKM skala mikro untuk membatasi aktivitas kegiatan masyarakat.

Pemerintah Provinsi NTT mengimbau seluruh warga agar tidak panik dan selalu meningkaatkan disiplin menerapkan protokol kesehatan.

#variandelta #covid19 #nusatenggaratimur



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x