Kompas TV internasional kompas dunia

Giliran Arab Saudi Minta Warganya Pulang Kampung dari Indonesia

Kompas.tv - 22 Juli 2021, 15:17 WIB
Penulis : Yuilyana

JAKARTA, KOMPAS.TV – Kerajaan Arab Saudi meminta warga negaranya untuk pulang dari Indonesia. 

Berdasarkan unggahan keterangan di Twitter @MOISaudiArabia, Rabu (21/7/2021), Kementerian Dalam Negeri Arab Saudi meminta warganya pulang kampung.

"Sumber resmi di Kementerian Dalam Negeri: Perjalanan langsung atau tidak langsung warga negara ke Indonesia dilarang, dan warga negara di Indonesia harus segera kembali ke Kerajaan," tulis Kementerian Dalam Negeri Saudi melalui akun Twitter resminya @MOISaudiArabia.

Hal itu berkaitan dengan kondisi Indonesia yang sedang menghadapi lonjakan kasus varian baru virus Corona.

Sebelumnya Dubes Jepang untuk Indonesia, Kanasugi Kenji, menjelaskan alasan warga jepang diminta balik ke negeri sakura.

"Dalam situasi pandemi yang sangat sulit bagi kita semua, sebagian warga negara Jepang di Indonesia akan kembali ke Jepang untuk mengikuti program vaksinasi di Jepang yang akan dimulai pada 1 Agustus mendatang," tulis Dubes Kanasugi di akun Instagram miliknya, Rabu (14/7/2021).

Selain Jepang, Vietnam melalui rilis tertulis juga menyampaikan berencana memulangkan warga negaranya dari RI. 

Video Editor: Noval
 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x