Kompas TV regional berita daerah

UGM Sediakan Ratusan Kamar Untuk Nakes

Kompas.tv - 22 Juli 2021, 10:31 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

YOGYAKARTA, KOMPASTV - Di tengah lonjakan kasus Covid-19, sejumlah dukungan diberikan kepada tenaga kesehatan sebagai garda terdepan. Salah satunya dilakukan oleh Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta yang kembali membuka ratusan kamar bagi tenaga kesehatan yang khawatir pulang ke rumah karena akan berpotensi menularkan virus bagi keluarganya. 

Setidaknya ada 136 kamar lengkap dengan dua tempat tidur, televisi, kulkas hingga pendingin udara disiapkan di gedung baru, yang sejatinya akan digunakan sebagai Pusat Studi Agama Islam, disediakan untuk tenaga kesehatan yang bergelut dengan Covid-19. Gedung ini berada di tepat sisi selatan kompleks Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Dokter Sardjito. Fasilitas untuk tenaga kesehatan ini juga diperuntukkan bagi pasien covid-19 dengan gejala ringan yang melakukan isolasi mandiri. "Pasien Covid-19 dengan gejala ringan dan bagi nakes yang butuh tempat tinggal karena takut pulang ke rumah membawa virus. Ada 136 kamar dan sekitar 296 bed kita sediakan dan nanti dikelola oleh Rumah Sakit Dokter Sardjito untuk penanganan Covid-19,” jelas Rektor UGM, Panut Mulyono. 

Seluruh tenaga kesehatan dan pasien Covid-19 yang menggunakan tempat isolasi milik UGM ini akan dibebaskan dari biaya alias gratis, karena anggarannya ditanggung oleh Kementerian Kesehatan. 

#UGM #isoman #pusatstudiagamaislam

 

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.