Kompas TV nasional peristiwa

Jokowi: PPKM Dilonggarkan Jika Penularan Corona Rendah

Kompas.tv - 20 Juli 2021, 23:52 WIB
Penulis : Christandi Dimas

KOMPAS.TV - Menjelang berakhirnya PPKM Darurat yang jatuh pada 20 Juli 2021, Presiden Jokowi menanggapi permintaan sejumlah pihak untuk melonggarkan kebijakan pembatasan kegiatan masyakat.

Dalam acara pengarahan virtual untuk kepala daerah seluruh Indonesia pada 19 Juli 2021, Presiden Jokowi menyadari adanya aspirasi agar kegiatan sosial dan ekonomi dilonggarkan demi meringankan beban masyarakat.

Namun, Jokowi mengingatkan pelonggaran pembatasan pada waktu yang tidak tepat justru bisa memicu lonjakan kasus corona.

Pemerintah menyebut akan melonggarkan pembatasan jika angka penularan corona sudah rendah.

Baca Juga: Angka Kematian Tenaga Kesehatan Tinggi Karena Lonjakan Corona

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x